Friday, April 20, 2012

PELANGSING ( teliti sebelum membeli)

Dr. Michael Triangto, SpKO memaklumi keberadaan berbagai metode pelangsing tubuh yang semakin menjamur belakangan ini. "Tentu sah-sah saja. Tinggal bagaimana kita memilih," ujarnya. Namun menurutnya, terdapat sejumlah prinsip penting yangang ti harus diketahui dan dicermati sebelum memutuskan menjalani terapi pelangsingan tubuh.

1. Menyadari bahwa tidak ada perubahan yang terjadi secara instan. "Melangsingkan tubuh bukan membalikan telapak tangan, ia harus melewati proses dan dilakukan bertahap.". Dengan memanhami prinsip ini, diharapkan masyarakat semakin cerdas dan paham, sehingga dapat memilah-milah metode mana yang paling cocok dan paling aman.

2. Seseorang yang ingin melangsingkan tubuh harus memahami, mana bagian tubuh yang memang bisa dikecilkan, mana yang tidak. Kebanyakan awam mengidentikkan upaya pelangsingan tubuh sebagai " penurunan berat badan semaksimal mungkin". Padahal, kata Michael, tubuh manusia terdiri atas unsur-unsur kulit, air, lemak, darah, otot, organ,dan sebagainya.
"Nah, dari bagian-bagian tersebut, bagian mana yang paling mungkin untuk dikikis, dikecilkan, atu dibentuk? tentu saja hanya kulit, lemak, dan otot. Metode pelangsingan tubuh yang baik  harus memperhatikan keseimbangan antara unsur-unsur tersebut. Lemak misalnya, tidak selamanya harus dikikis habis, karena lemak tetap memiliki peran penting dalam tubuh. Jangan lantaran terlalu fokus pada penurunan berat badan, pembentukan otot dan pengencangan kulit malah diabaikan. "Bisa saja terjadi kulit menggelambir, otot tidak kencang, sehingga hasil yang diperoleh tidak maksimal."

3. Hindari ketergantungan pada satu jenis metode pelangsingan yang mempergunakan obat-obatan tertentu secara terus-menerus. Metode pelangsingan tubuh yang baik seharusnya mampu menghindarkan pasien dari ketergantungan terhadap obat-obatan, baik itu kimiawi maupun herbal." Benar, perlu dibandtu obat. Tetapi jangan sampai berlebihan atau menciptakan ketergantungan, sehigga menimbulkan dampak negatif terhadap ginjal," papar Michael.

4. Pelangsingan tubuh adalah upaya untuk kembali menyeimbangkan, bukan meyiksa tubuh. Banyak orang menyalahartikan, untuk bisa memiliki tubuh langsing harus melakukan diet ekstra ketat dan ekstra keras. Orang harus makan sesedikit mungkin dan berolah raga sekeras mungkin. Anggapan ini keliru. Yang perlu dilakukan hanyalah mengatur pola makan dan menyeimbangkannya. " Konsep dasar sprts therapy adalah kita harus yakin olahraga juga harus dilakukan dalam bentuk yang dibakukan, bukan sembarang olahraga."

5. Motivasi. Poin ini memiliki peranan penting dalam upaya memperoleh tubuh langsing dan ideal. Dengan motivesi tinggi, kita akan bersemangat dalam setiap tahapan dan proses yang sedang dijalani


ICanDoIt's
From Intisari Magazine

No comments:

Post a Comment